SD YPPK Santo Yoseph 2 Biak Gelar Pelepasan Siswa Kelas VI

TNews, BIAK  – SD YPPK Santo Yoseph 2 Biak gelar pelepasan peserta didik kelas VI tahun ajaran 2023/2024, di Swisbell Hotel Cendrawasih Biak, Sabtu (01/6)

Hadir dalam pelepasan siswa, Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Biak Numfor Jhon Soububer, S.STP, Ketua PSW YPPK Biak Numfor Pastor Bernadus Beda Kaedang,SCJ, Kepala Sekolah SD YPPK Santo Yoseph 2 Biak Marthen Leppa Pasiga, S.Pd,

Selain itu hadir pula, Ketua Komite SD YPPK Santo Yoseph 2 Biak Gunadi, S.Sos,. MM, para guru dan siswa SD YPPK Santo Yoseph 2 Biak serta orangtua siswa.

Sekretaris Dinas Pendidikan Biak Numfor mewakili Pj Bupati Biak dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Yayasan Pendidikan dan Persekolahan Katolik Tillemans Biak atas dukungannya dalam memajukan dunia pendidikan di Kabupaten Biak Numfor.

“Kami mewakili pemerintah daerah juga menyampaikan terima kasih kepada pihak sekolah yang turut serta dalam kegiatan – kegiatan yang dilaksanakan pemerintah daerah.

Jhon berpesan kepada para peserta didik yang akan mengakhiri masa pendidikan di SD YPPK Santo Yoseph 2 Biak agar dapat menjaga nama baik almamater sekolah kedepannya. Ia juga menyampaikan selamat kepada para orangtua siswa, sekaligus berpesan agar dapat membekali anak – anak dengan ilmu yang baik demi masa depan generasi muda di Kabupaten Biak Numfor.

“Bekali anak – anak kita dengan baik supaya di Indonesia emas nanti mereka juga memiliki kesempatan untuk berkarya, mengabdi bagi nusa dan bangsa juga untuk kesejahteraan keluarga,” tandasnya

Kepala Sekolah SD YPPK Santo Yoseph 2 Biak, Marthen Leppa Pasiga, S.Pd berharap para orangtua siswa terus mendidik, mendampingi, dan mendukung anak dalam pendidikan serta bakat dan minat untuk meraih cita – cita dimasa depan.

“Sekolah hanya tempat persinggahan bagi anak – anak kita, sedangkan aktivitas sehari – hari lebih banyak dirumah. Mari kita jadikan lingkungan keluarga sebagai rumah idaman dan rumah ilmu bagi mereka,” pungkasnya

Diketahui bahwa, SD YPPK Santo Yoseph 2 Biak tahun 2024 ini meluluskan sebanyak 67 siswa untuk tahun ajaran 2034/2024.

Reporter : Vhie

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *