Kasau Berikan Apresiasi Personel TNI AU Wilayah Biak

TNews, BIAK – Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI M. Tonny Harjono, S.E., M.M., mengapresiasi kinerja prajurit TNI Angkatan Udara yang berdinas di Koopsud III.

Apresiasi disampaikan Kasau dalam saat memberikan pengarahan kepada seluruh prajurit TNI Angkatan Udara di wilayah Indonesia Timur secara hybrid di Gedung Serba Guna Herkules Makoopsud III, Biak, Rabu (7/8/2024) lalu

Apresiasi tersebut disampaikan karena Kasau menilai segenap personel yang bertugas di Koopsud III semakin memahami akan tugas dan melaksanakannya dengan penuh rasa tanggung jawab, sehingga setiap pelaksanaan tugas dapat terselenggara dengan baik, aman dan lancar.

Lebih lanjut, terkait penerimaan alat utama sistem senjata (alutsista) terbaru, Kasau menekankan agar personel TNI Angkatan Udara menyiapkan diri.

Kasau menyebut beberapa alutsista terbaru seperti Pesawat Tempur Rafale, Pesawat Airbus A400M, Helikopter Caracal H225, Pesawat Terbang Tanpa Awak (PTTA), Pesawat N212, Pesawat Boeing VIP, dan Radar yang akan tiba dalam waktu dekat.

Di kesempatan yang sama, Kasau meminta untuk meningkatkan komunikasi sosial (komsos) dalam membangun hubungan yang harmonis dengan masyarakat. Termasuk peduli terhadap kesulitan masyarakat di lingkungan sekitar.

“Prajurit harus senantiasa bertutur kata, bersikap, dan berperilaku yang baik di lingkungan masyarakat,” pesan Kasau saat melakukan kunjungan kerjanya

Reporter : vhie 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *