TNews, BIAK – SMA Negeri 1 Biak Kota bekerjasama dengan Koopsud III gelar seminar kebangsaan dengan mengusung tema “Peran generasi Muda Dalam Mewaspadai Ancaman Terhadap NKRI dan Upaya Menciptakan Perdamaian Dunia,” dan subtema “Kreativitas Pelajar SMA Dalam Menyuarakan Nilai – Nilai Pelajar Pancasila Untuk Membangun Karakter Bangsa Yang Berdaya Saing,”
Seminar dibuka secara resmi oleh Kaskoopsud III, Marsma TNI Esron Sahat B. Sinaga, S.Sos., M.A mewakili Panglima Koopsud III. seminar juga dihadiri Kepala SMA Negeri 1 Biak Kota Rudolf A. Randongkir, S.Sos, Asisten 1 Setda Biak Numfor Semuel Rumakeuw, SH mewakili Pj Bupati Biak Numfor, serta dewan guru dan para peserta didik SMA Negeri 1 Biak Kota, berlangsung di Gedung serba guna Koopsud III, Senin (3/6)
Pangkoopsud III dalam sambutan tertulis yang disampaikan Kaskoopsud III mengatakan, menyambut gembira seminar yang diselenggarakan SMA Negeri 1 Biak Kota, dimana seminar ini merupakan salah satu cara sederhana untuk membumikan Pancasila.
“Saya berharap generasi muda khususnya para pelajar turut bersama – sama menjaga keutuhan NKRI, karena pelajar adalah pelanjut kepemimpinan dimasa mendatang sehingga pelajar harus mempunyai karakter yang kuat agar bisa membendung pengaruh negarif, seperti tawuran antar pelajar, mempercayai informasi negative didunia maya atau tindakan yan tidak bertanggungjawab,” ujar Kaskoopsud
Ia juga berharap para pelajar dapat menjadi pelopr membangkitkan nilai – nilai luhur yang terkandung didalam Pancasila dan menjadikannya pedoman dalam semua lingkup kehidupan, baik disekolah, keluarga, maupun lingkungan sosial.
Kepala SMA Negeri 1 Biak Kota Rudolf menjelaskan, bahwa tema dan subtema yang diusung dalam seminar memiliki korelasi dengan ketahanan nasional dan profil pelajar pancasila dalam konteks pendidikan dan pengembangan karakter peserta didik.
“Profil pelajar pancasila adalah konsep yang dikembangkan oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan untuk menggambarkan sifat – sifat yang diharapkan dari siswa Indonesia, sesuai dengan nila – nilai Pancasila dalam meningkatkan ketahanan pribadi siswa, yang pada gilirannya mempengaruhi ketahanan nasional,” kata Rudolf
Dikatakan pula, Pancasila sebagai dasar ideology Negara Indonesia mempengaruhi berbagai aspek kehidupan termasuk pendidikan. Melalui pendidikan, internalisasi nilai – nilai Pancasila bertujuan untuk mengembangkan karakter siswa seperti beriman, mandiri, gotong royong, berkebinekaan global, bernalar kritis, dan kreatif yang relevan dalam meningkatkan ketahanan pribadi siswa menjadi individu yang lebih tangguh dan siap menghadapi berbagai tantangan termasuk yang terkait dengan ketahanan nasional.
“Melalui pendidikan, kita semua menjadi agen perubahan yang berkontribusi terhadap kemajuan dan kesejahteraan bangsa Indonesia,” kata Rudolf
Sementara Asisten 1 Setda Biak saat mewakili Pj Bupati dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya seminar kebangsaan yang dilaksanakan SMA Negeri 1 berkolaborasi dengan Koopsud III hari ini.
Semuel berharap generasi muda khususnya para pelajar dapat mempertahankan integrasi nasional di Indonesia agar Negara Indonesia dapat menjadi satu kesatuan yang utuh dan mencegah terjadinya perselisihan antar masyarakat yang dapat memicu perpecahan.
“Jadilah pelajar pancasila yang dapat mempertahankan budaya luhur, lokalitas dan identitas, namun tetap berpikiran terbuka ketika berinteraksi dengan budaya lain,” tandasnya
Reporter : Vhie